TNI dan Banser Jelbuk Gelar Patroli Bersama di Perbatasan Jember–Bondowoso

 


Jember – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Koramil 0824/26 Jelbuk bersama Barisan Ansor Serbaguna (Banser) Kecamatan Jelbuk melaksanakan patroli bersama pada Minggu malam, 14 September 2025. Kegiatan berlangsung mulai pukul 20.00 hingga 23.00 WIB dengan menyisir wilayah perbatasan Jember–Bondowoso, tepatnya di Desa Suger, Kecamatan Jelbuk.

Patroli ini dipimpin langsung oleh Danramil Jelbuk yang didampingi seluruh anggota Koramil. Turut hadir pula 15 personel Banser yang bersinergi dalam rangka mengantisipasi perkembangan situasi (Bangsit) sekaligus menjaga kondusifitas wilayah.

Kegiatan diawali dengan apel bersama di halaman Koramil Jelbuk, dilanjutkan dengan patroli ke sejumlah fasilitas umum. Selain itu, tim gabungan juga menyampaikan imbauan kepada masyarakat untuk tetap menjaga keamanan lingkungan serta bersama-sama membantu aparat dalam mewujudkan situasi yang damai.

“Patroli ini merupakan bentuk sinergi nyata antara TNI dengan komponen masyarakat, khususnya Banser. Kami berkomitmen menjaga keamanan di wilayah perbatasan agar tetap kondusif,” ujar Danramil Jelbuk dalam arahannya.

Sementara itu, Ketua Banser Kecamatan Jelbuk, Sdr. Zaenal, menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan tersebut. “Kami merasa bangga bisa terlibat langsung dalam patroli bersama. Hal ini semakin mempererat hubungan antara Banser dengan TNI, serta memberikan rasa aman bagi warga di wilayah Jelbuk,” ungkapnya.

Kegiatan patroli selesai pada pukul 23.00 WIB dengan kondisi aman, lancar, dan penuh kebersamaan. Melalui kegiatan ini, diharapkan tercipta suasana yang harmonis antara aparat keamanan dan masyarakat dalam menjaga stabilitas Kamtibmas di wilayah Jember dan sekitarnya.




Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama